PENAHBISAN JEMAAT KE-95. Pada hari Minggu (19/05/2024), di ibadah umum Pkl. 17.00, Jl. Pasirkoja 58, dilaksanakan kegiatan penahbisan jemaat baru secara onsite. Jemaat baru yang telah menyelesaikan pelajaran Dasar Kekristenan (DK) dan Hidup Berjemaat (HB), memutuskan untuk ditahbiskan menjadi jemaat terdaftar angkatan ke-95 di GKPB Fajar Pengharapan. Dalam pertemuan fellowship seusai ibadah, secara khusus Bapak Yongki Gunawan mewakili Tim Penatua dan pengurus jemaat mendorong para jemaat baru ini agar terus bertumbuh secara rohani dengan cara melibatkan diri di dalam pelayanan yang ada.

MENANG TAPI TIDAK BAHAGIA. Sejak kecil kita diajarkan dalam sistem kompetisi. Setiap hari kita bersaing dan dituntut menjadi pemenang. Hasil akhir ditentukan oleh nilai, laporan laba rugi, target sales dan ratusan indikator lainnya. Kita dituntut dan diharapkan jadi pemenang. Kita berubah menjadi mesin pengejar angka dan target tapi melupakan sisi manusia yang perlu merasa bahagia. Apa artinya menang tapi tidak bahagia? Tema yang menarik pun dibahas tuntas oleh Ps. Yerry Pattinasarani dalam pertemuan khusus kaum pria ini, beliau memotivasi agar para pria berani menyatakan kasih dan kepeduliannya bagi orang orang yang mengalami kegagalan untuk membawa mereka ke dalam pemulihan. Pertemuan VMM (Vibrant Men's Ministry) ini diadakan pada Senin (27/05/24) di Jl. Pasirkoja 58.